Search

Kriteria Pengharum Mobil yang Paling Cocok untuk Anda

Kriteria Pengharum Mobil yang Paling Cocok untuk Anda

Atas nama menunjang kenyamanan selama berkendaraan mobil, kabin mobil Anda perlu ditunjang dengan berbagai hal yang positif. Salah satu penungjang yang kami maksud di sini adalah wewangian yang membuat Anda nyaman dan betah. Namun, perlu Anda ketahui juga bagaimana cara memilih wewangian atau parfum mobil yang baik karena jika salah memilih, Anda bisa jadi malah merasa tidak nyaman.

Dengan meletakkan parfum pada kabin mobil, suasana di kabin mobil akan selalu terasa menyenangkan selama berkendara, khususnya dalam perjalanan jarak jauh.

Jangan Pilih Aroma yang Terlalu Menyengat

Tips pertama ini perlu diketahui setiap pengguna mobil. Aroma parfum mobil yang menyengat dapat membuat Anda merasa tidak nyaman saat berkendara.

Parfum mobil kini rata-rata mempunyai aroma yang cukup terasa. Meski demikian, memang sebaiknya Anda tidak memilih parfum yang aromanya menyengat.

Alasan dari hal ini adalah aroma parfum mobil yang memiliki ‘ketajaman’ yang cukup tinggi pastinya akan mengganggu kenyamanan berkendara.

Jika memakai parfum mobil yang menyengat, nantinya pengemudi serta semua penumpang mobil bisa merasa mual di tengah jalan, hingga mau muntah. Dalam perjalanan jauh, hal ini kemungkinan besar bisa terjadi.

Salah satu yang harus Anda hindari adalah memilih parfum dengan aroma jeruk yang menyengat

Mencari Posisi yang Tepat

Seperti Anda ketahui sebelumnya, parfum mobil bisa diletakkan di mana saja.

Untuk mengetahui tempat meletakkan parfum ini yang tepat, Anda harus ketahui dulu bahan pada parfumnya. Misal parfum mobil yang digunakan berbahan gel, sebaiknya tidak diletakkan di kisi-kisi AC kendaraan tersebut.

Meskipun memiliki aroma yang awet atau tahan lama, parfum berbahan gel dapat menyebabkan bercak berwarna kuning, kerak, hingga menimbulkan bau apek jika ditaruh di kisi-kisi AC mobil.

Dengan demikian, bahan pada parfum mobil dan tempat letaknya saling mempengaruhi sehingga meletakkan parfum tersebut di kabin tidak bisa dilakukan secara sembarangan.

Pilih Wewangian dengan Desain Menarik

Jika estetika adalah yang utama, Anda bisa memilih parfum mobil dengan desain unik atau menarik. Parfum dengan aroma tepat memang penting, tetapi perlu pula mempertimbangkan desain parfum yang menarik karena dapat menyegarkan mata.

Ini pun bisa membuat pengguna mobil merasa lebih nyaman saat berkendara. Kini, ada berbagai bentuk parfum mobil yang ditawarkan.

Salah satu merk parfum atau wewangian mobil yang pas untuk segala kriteria di atas adalah California Scents Vent Sticks. Segarkan kabin mobil Anda dengan aroma berani dari California Scents Vent Sticks setiap kali Anda menyalakan AC mobil Anda. Vent Sticks cocok untuk sebagian besar jenis ventilasi AC dan tidak akan menimbulkan noda atau bercak coklat pada kabin mobil. California Scents Vent Sticks mudah dipasang ke ventilasi AC Anda, apa pun mobil yang Anda kendarai. Saat ventilasi AC Anda terbuka, Anda dan penumpang akan dibuai dengan aroma yang menyegarkan dan desainnya pun sangat mengutamakan estetika.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *